Home » Materi Kuliah: Teori Rangkaian Listrik

Materi Kuliah: Teori Rangkaian Listrik

Materi kuliah selanjutnya yang akan kita bahas adalah mata kuliah Teori Rangkaian Listrik dimana matakuliah ini penting di prodi informatika baik jurusan teknik komputer ataupun teknik informatika. Pada matakuliah ini, kita akan belajar bagaimana memahami tentang teori dasar rangkaian listrik dan menerapkannya dalam perancangan alat elektronika.
Materi kuliah teori rangkaian listrik membahas konsep dasar tentang arus dan tegangan listrik, serta cara menganalisis dan merancang rangkaian listrik. Mahasiswa akan mempelajari hukum dasar dalam rangkaian listrik seperti hukum Ohm dan hukum Kirchhoff, serta penerapan hukum-hukum tersebut dalam menganalisis rangkaian listrik sederhana maupun kompleks. Selain itu, mahasiswa juga akan mempelajari tentang komponen-komponen elektronik seperti resistor, kapasitor, dan induktor, serta cara menggabungkannya dalam rangkaian untuk mencapai fungsi tertentu. Materi ini penting karena menjadi dasar bagi pemahaman tentang sistem listrik yang lebih kompleks dan aplikasinya dalam berbagai bidang teknik seperti elektronika, telekomunikasi, dan kendali otomatis.
Mata kuliah ini akan mempelajari berbagai hal tentang teori rangkaian listrik antara lain:
  1. Besaran dan satuan listrik
  2. Konsep dasar dan elemen-elemen rangkaian listrik
  3. Rangkaian DC resistif
  4. Analisa Loop ( Mesh Analysis )
  5. Analisa Simpul ( Nodal Analysis )
  6. Analisa Rangkaian Ekivalen Star dan Delta
  7. Teorema Thevenin
  8. Teorema Norton
  9. Teorema Superposisi
  10. Transfer Daya Maksimum
  11. Rangkaian DC Kapasitif dan Induktif
  12. Rangkaian Peralihan
Sekilas materi ini terlihat sebagai gabungan antara mata pelajaran fisika dan elektronika. Tentu saja karena materi ini sebenarnya adalah materi yang harus dipraktekkan maka di setiap pertemuan ada tugas yang harus dikerjakan berupa latihan berdiskusi.
Sebagai tambahan informasi bahwa materi teori rangkaian listrik ini adalah materi dasar yang sebagai awal dari materi selanjutnya yang akan dibagi menjadi beberapa cabang mata kuliah  lain yang berkaitan dengan elektronika.
Bagi seorang mahasiswa Teknik Komputer/Informatika materi ini biasanya diajarkan pada semester awal antara semester 1 karena materi ini adalah materi dasar sebelum mempelajari mata kuliah lain sesuai jurusan masing-masing. Apabila materi  ini dapat dikuasai maka pada pembelajaran selanjutnya akan lebih mudah dan cepat dipelajari

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top